Hot Posts

6/recent/ticker-posts

Entrepreneur in YOU

Rabu, 25 Agustus 2010, PSDM Gramedia Majalah bersama Majalah Ide Bisnis mengadakan sebuah seminar bertemakan entrepreneurship dengan mengundang seorang guru entrepreneur yang juga konsultan dan pengisi kolom beberapa media, Valentino Dinsi, SE, MM, MBA.

Bagi saya, nama Valentino Dinsi tidak begitu asing di telinga. Mengapa? lantaran, sebelum menjadi orang "setenar" seperti sekarang ini, Bang Valen juga pernah memberikan "pencerahannya" kepada yunior-yuniornya ketika masa orientasi kemahasiswaan Politeknik UI, Jur. Teknik Grafika dan Penerbitan tahun 1994. Ya, beliau pernah memberikan kultum atau kuliah tujuh menit di dalam sebuah musholah kecil di kampus yang dulu masih berlokasi di Jl.Gatot Subroto, Jakarta Selatan (sebelah Kanwil Diknas DKI Jakarta), enam belas tahun lalu. Makanya, ketika saya SMS dan menceritakan kisah 16 tahun lalu itu, beliau langsung menelepon balik saya :)

Di antara kami, yunior-yuniornya ketika itu, sosok Valentino adalah sosok inspiratif. Kisah suksesnya kini memang tidak begitu saja datang dengan sendirinya. Kesuksesannya kini merupakan buah dari perjuangannya dahulu. 

Dia adalah guru entrepreneur kita semua. Semoga saya pun bisa menjadi muridnya :)

Posting Komentar

0 Komentar