Hot Posts

6/recent/ticker-posts

Selamat Idul Adha 1438 H


Sayang engkau dan Aku hidup tak sezaman dengan Nabi Muhammad SAW. Sekiranya sezaman, dan Engkau ada di hadapannya,... Engkau meminta sesuatu akan dia kasih,...

Seandainya engkau lapar dan minta roti yang ketika itu akan dimakan Rasulullah SAW,....

Niscaya Rasulullah SAW akan memberikan roti itu padamu,... dan Rasulullah SAW langsung berpuasa hari itu juga,...

Itulah Rasululah SAW,...

Meski saat itu kedudukannya bagai Presiden atau raja saat ini, tapi Beliau tak bergelimang harga... Beliau bahkan tak mewariskan harta benda pada anak2 dan keluarganya...

Kata Rasulullah SAW,... Hartamu itulah yang telah engkau makan, selebihnya bukan.

 

Mobilmu, rumahmu, atau kekayaan lainnya bukanlah milikmu,.... semua itu akan berpindah tangan kepada anak-anakmu atau orang lain....

Lain jika harta itu engkau sedekahkan atau infakkan di jalan Allah,... maka itulah hartamu yang akan engkau bawa dan akan membelamu di akherat kelak....

 

Selamat berkurban.... Selamat Idul Adha 1438 H.
Doakan saya dan keluarga segera berhaji ke Tanah Suci. Amien.

Posting Komentar

0 Komentar