Berdoa
saat sujud, umumnya dilakukan saat sujud terakhir dalam sholat wajib, sangat
dianjurkan oleh Rasulullah SAW, karena pada saat sujud, seorang hamba
menjadi sangat dekat dengan Allah SWT.
Rasulullah SAW bersabda
yang artinya: Adapun (di waktu) sujud, maka bersungguh-sungguhlah untuk
berdoa kepada-Nya, karena doamu pantas untuk dikabulkan." (HR. Muslim
No. 479).
Anjuran untuk berdoa saat sujud tersebut tercatat dalam hadis yang diriwayatkan oleh Muslim, Abu Dawud, dan An-Nasa'i.
"Dari
Abu Hurairah, Rasulullah SAW bersabda, saat yang paling dekat antara
seorang hamba dan Tuhannya adalah ketika sujud. Oleh karena itu,
perbanyaklah berdoa saat itu," (HR Muslim, Abu Dawud, An-Nasa'i).
Doa saat sujud dibaca setelah selesai membaca doa sujud "Subhaana robbiyal a'laa" (dibaca 3 kali), yang berarti "Maha Suci Rabb-ku yang Maha Tinggi" (HR. Muslim dan Abu Daud).
Berikut 3 doa saat sujud yang dapat Anda baca dan amalkan dalam setiap sholatt.
1. Doa husnul khatimah:
Allahumma inni as'aluka husnal khotimah
Artinya: "Ya Allah, aku memohon kepada-Mu husnul khatimah."
2. Doa taubat:
Allahummarzuqni taubatan nasuha qablal maut
Artinya: "Ya Allah, anugerahkanlah taubat nasuha (taubat yang sebenar-benarnya) kepadaku sebelum kematian."
3. Doa ditetapkan hati dalam Islam:
Allahumma yaa muqollibal quluub tsabbit qolbi 'ala diinika
Artinya: "Ya Allah, wahai Yang membolak-balikkan hati, teguhkanlah hatiku dalam agama-Mu."
Doa saat sujud, insya Allah, akan dikabulkan oleh Allah SWT. Hal ini sebagaimana dijelaskan dalam sebuah hadis yang diriwayatkan oleh Ibnu Abbas sebagai berikut:
"Ketika kamu dalam rukuk, maka agungkanlah Allah. Sedangkan ketika sujud, maka bersungguh-sungguhlah dalam berdoa, maka doa tersebut pasti akan dikabulkan untuk kalian." (HR. Muslim) [HR. Muslim, no. 479].
Dalam
hadis di atas dijelaskan bahwa umat Islam haruslah bersungguh-sungguh
ketika menjalankan setiap gerakan salat. Termasuk saat sedang sujud.
sumber: disway.id
0 Komentar